Mengambil Keputusan Pada Saat Marah – Cara Meredakan Emosi

1 min read

Mengambil Keputusan pada saat Marah

Keputusan Ada di Tangan Anda

Mengambil keputusan pada saat marah hanya memperburuk situasi & dapat menciptakan masalah yang tidak akan ada pada pertamakalinya.

Arti kata mengambil keputusan

Dari proses mental atau kognitif (kepercayaan seseorang tentang sesuatu yang didapatkan dari proses berpikir tentang seseorang atau sesuatu) yang membawa pada pemilihan suatu jalur tindakan di antara beberapa alternatif yang telah/belum/akan/mungkin tersedia.

Arti kata kemarahan

Emosi yang secara fisik mengakibatkan antara lain peningkatan denyut jantung, tekanan darah, serta tingkat adrenalin dan noradrenalin.

Intinya

Apabila Anda ingin mengambil keputusan dan kalau bisa, jangan tergesa-gesa harus ditimbang terlebih dahulu dari segi negatif & positif.

Mengambil Keputusan pada saat Marah

Mengambil Keputusan Marah – Akibat dan Kerugian Marah

Akibat yang ditimbulkan kemarahan dapat terlihat dari tanda-tanda lahir, wajah memerah, melotot, gugup, dada berdebar-debar, gemeretak giginya, kepal siap meninju. Dari lisan bersumpah serapah, mencaci dan bahkan berkata kotor.
Kecerdasan juga berkurang dan dapat menjadi bodoh, picik dan tidak tau lagi membedakan mana yang baik mana yang buruk dan mana yang salah dan benar. Karena itu ada anjuran lihatlah wajah dikala diri marah, itulah seburuk-buruk rupa tampilan diri.

Cara Meredakan Emosi / Kemarahan Dan Menyelesaikan Masalah

Tarik napas dalam-dalam ketika “warning sign” kemarahan anda muncul, olahraga atau minum air putih dan menarik diri Anda dari tempat tersebut.

Kenali emosi yang Anda rasakan untuk marah. Tanyalah kepada diri sendiri, apakah benar kalau saya marah? Jangan-jangan kemarahan saya hanya sebuah cara untuk mengganti perasaan lain seperti malu, rasa tidak aman, sakit hati atau posisi Anda yang sedang tidak berdaya?

Karena setelah marah-marah, Anda harus tetap menyelesaikan masalahnya bukan ? Atau Anda juga dapat memilih tidak menyeselesaikan masalahnya. Marah yang tidak sehat hanya akan memperburuk suasana dan situasi.

Jangan pernah menyelesaikan suatu masalah dengan kekerasan. Mungkin dengan kekerasan Anda sudah merasa menyelesaikan masalah. Tetapi sebenarnya Anda sudah menuai benih untuk masalah lainnya.

Kunci kebebasan dari masalah adalah kendalikan diri Anda, bersifat dan berbuat positif mulai saat ini juga!

Bacaan Lainnya Yang Dapat Membuat Anda lebih Pintar

Pinter Pandai “Bersama-Sama Berbagi Ilmu”
Quiz | Matematika | IPA | Geografi & Sejarah | Info Unik | Lainnya | Business & Marketing

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *