Indonesia Juga Menjadi Anggota dari PBB (United Nation)

3 min read

PBB United Nations

Perserikatan Bangsa-Bangsa

Indonesia juga anggota dari PBB (United Nation) dan satu-satunya anggota yang pernah keluar dari PBB, tanggal 7/1/1965.

Bergabung kembali pada tanggal 28/9/66 dan Indonesia tetap dinyatakan sebagai anggota yang ke-60, keanggotaan yang sama sejak bergabungnya Indonesia pada tanggal 28/9/1950.

Markas besar berada di New York City.
Bahasa resminya adalah: Arab, Cina, Inggris, Perancis, Rusia dan Spanyol.

 

Hari PBB

Diperingati setiap tanggal 24 Oktober.


Perserikatan Bangsa-Bangsa (bahasa Inggris: United Nations, disingkat UN)

Adalah organisasi internasional yang didirikan pada tanggal 24 Oktober 1945 untuk mendorong kerjasama internasional.

Badan ini merupakan pengganti Liga Bangsa-Bangsa dan didirikan setelah Perang Dunia II untuk mencegah terjadinya konflik serupa.


Sejarah PBB

Didirikan di San Francisco, Amerika Serikat pada 24 Oktober 1945 setelah berakhirnya Perang Dunia II. Namun, Sidang Majelis Umum yang pertama baru diselenggarakan pada 10 Januari 1946 di Church HouseLondon yang dihadiri oleh wakil-wakil dari 51 negara. Saat ini terdapat 192 negara yang menjadi anggota PBB. Semua negara yang tergabung dalam PBB menyatakan independensinya masing-masing.

 

PBB
Gedung markas besar PBB di New York City

 

Tujuan PBB

  • Menciptakan Perdamaian Dunia.

  • Memelihara perdamaian dan keamanan dunia.

  • Mengembangkan hubungan persahabatan antarbangsa berdasarkan asas-asas persamaan derajat,hak menentukan nasib sendiri,dan tidak mencampuri urusan dalam negeri masing-masing.

  • Mengembangkan suatu bentuk kerja sama internasional dalam memecahkan masalah-masalah ekonomi,sosial,budaya,dan kemanusiaan.

  • Memajukan dan menghargai hak asasi manusia serta kebebasan atau kemerdekaan fundamental tanpa membedakan warna kulit, jenis kelamin, bahasa dan agama.

  • Menyelesaikan segala perselisihan dan pertikaian internasional secara damai

  • Mencegah Timbulnya peperangan.

  • Menciptakan berbagai bentuk kerja sama internasional yang saling menguntungkan.

  • Menjalin hubungan internasional yang harmonis dengan berbagai negara internasional.

 

                      

Pinter Pandai “Bersama-Sama Berbagi Ilmu”
Quiz | Matematika | IPA | Geografi & Sejarah | Info Unik | Lainnya


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *