14 Juli – Hari Bastille – Hari Nasional Prancis

4 min read

14 Juli - Hari Bastille - Hari Nasional Prancis

14 Juli – Hari Bastille – Hari Nasional Prancis

Dirayakan tanggal 14 Juli setiap tahunnya. Di Prancis, nama resminya adalah La Fête Nationale (Perayaan Nasional) dan umumnya Le quatorze juillet (Empat Belas Juli).

Bastile adalah kastil / benteng, dan Bastille ini pertama kali dibangun pada abad ke 13, kegunaannya untuk pelindungan atas Paris. Kemudian pada abad ke 17 Bastille digunakan sebagai penjara. Bastille [baca: Basti].


Apa Yang Dirayakannya?

Hari ini merayakan Fête de la Fédération 1790 yang diadakan pada ulang tahun pertama penyerbuan Bastille tanggal 14 Juli 1789; ulang tahun penyerbuan benteng penjara Bastille di Paris, dipandang sebagai simbol pemberontakan bangsa yang modern ini dan rekonsiliasi seluruh rakyat Prancis di dalam kekuasaan monarki konstitusional sebelum Republik Pertama.

Pesta dan upacara resmi diselenggarakan di seluruh Prancis. Parade militer rutin tertua dan terbesar di Eropa diadakan pada pagi 14 Juli, di Jalan Champs-Élysées, Paris, di hadapan Presiden Republik, pejabat pemerintahan Prancis dan perwakilan asing. Pada umumnya diadakan pesta kembang api yang dibuka secara umum untuk semua orang dan dibeberapa kota besar, termasuk yang paling spektakuler di kota Paris.


Revolusi Prancis Diawali Dari Perebutan Penjara Bastille

Direbutnya Bastille menandai dimulainya Revolusi Prancis. Para revolusioner berhasil menguasai dan wilayah-wilayah Prancis lainnya serta memaksa Louis XVI untuk mengakui pemerintahan konstitusional. Pada akhirnya, dia dan istrinya Marie Antoinette dihukum penggal dengan menggunakan guiollotine pada 1793.

Guiollotine dirancang untuk membuat sebuah eksekusi semanusiawi mungkin dengan menghalangi rasa sakit sebanyak mungkin. Terdakwa tidur tengkurap dan leher ditaruh di antara 2 balok kayu, yang di mana di tengahnya ada lubang tempat jatuhnya pisau. Pada ketinggian 7 meter, pisau dijatuhkan oleh algojo dan kepala terdakwa jatuh di sebuah keranjang di depannya.

Saat ini 14 Juli diperingati sebagai Hari Nasional Prancis, yang juga dikenal dengan nama Bastille Day (Hari Bastille). Penjara bersejarah itu sendiri telah dirobohkan atas kehendak rakyat Paris sendiri, setelah dengan hanya satu hari melakukan penyerbuan.

 

Guillotine
Eksekusi Marie Antoinette pada tanggal 16 Oktober 1793, di Place de la Concorde – Paris. Sanson, algojo, menunjukkan kepala Marie Antoinette kepada orang-orang.


Penyerangan Penjara Bastille Oleh Rakyat Paris

Penyerangan penjara Bastille oleh rakyat Paris merupakan peristiwa bersejarah dan berdarah yang memulai revolusi Prancis. Bastille yang sering digunakan untuk memenjarakan para tahanan politik yang tidak sejalan dengan keinginan kerajaan Prancis dan dianggap sebagai simbol kekuasaan absolut yang dimiliki oleh kaum bangsawan dan keluarga kerajaan.

Peristiwa ini bermula pada 27 Juni 1789. Setelah muak dan marah pada kepemimpinan Raja Louis XVI yang hidup bermewahan sementara hasil panen yang buruk dan rakyatnya kelaparan, Third Estate yang menjadi perwakilan rakyat jelata Prancis, akhirnya mendeklarasikan Majelis Nasional dan mulai menyusun undang-undang.


Hari Libur Umum Di Prancis

TanggalNama umumNama lokalMemperingati
1 JanuariTahun BaruJour de l’An
tidak tentuPaskahPâquesMinggu, tanggal bervariasi
tidak tentuSenin PaskahLundi de PâquesSenin setelah Paskah
1 MeiHari BuruhFête du Travail
8 MeiV-E DayVictoire 1945Akhir Perang Dunia II
tidak tentuKenaikan Yesus KristusAscensionKamis, 40 hari setelah Paskah
tidak tentuPantekostaPentecôteMinggu Ketujuh setelah Paskah
tidak tentuSenin PutihLundi de PentecôteSenin setelah Pantekosta
14 JuliHari BastilleFête NationaleHari Nasional
15 AgustusMaria Diangkat ke SurgaAssomption
1 NovemberHari Semua Orang KudusToussaint
11 NovemberHari Veteran
Hari Gencatan Senjata
Hari Kenangan
Armistice 1918Akhir Perang Dunia I
25 DesemberHari NatalNoël

 


Tempat-Tempat Wisata Menarik Di Paris Yang Harus Di Kunjungi

Dijuluki City of Light (la Ville Lumière) dan Capital of Fashion, ini adalah rumah bagi perancang dan kosmetik fashion terbaik dan termewah di dunia. Tetapi tidak hanya butik-butik dan café-café saja yang Anda dapat kunjungi, keunikan Paris terletak pada monumen dan arsitekturnya seperti Arc de Triomphe, Menara Eiffel dan jalan dan bangunan Haussmann neo-klasik.

Kunjungi Kota Paris Yang Romantis, Elegan, Bersejarah Dan Berkarakter!

Klik disini untuk melihat panduan yang akan membuat Anda untuk tidak melewatkan tempat penting di kota Paris!

 

Bacaan Lainnya

 

Unduh / Download Aplikasi HP Pinter Pandai

Respons “Ooo begitu ya…” akan sering terdengar jika Anda memasang applikasi kita!

Siapa bilang mau pintar harus bayar? Aplikasi Ilmu pengetahuan dan informasi yang membuat Anda menjadi lebih smart!

 

          

Pinter Pandai “Bersama-Sama Berbagi Ilmu”
Quiz | Matematika | IPA | Geografi & Sejarah | Info Unik | Lainnya

 


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *