Pengertian Inflasi Contoh, Indikator, Pengelompokan, Cara Mengatasi & Menghitung

9 min read

Inflasi

Inflasi

Secara sederhana inflasi diartikan sebagai meningkatnya harga-harga secara umum dan terus menerus. Kenaikan harga dari satu atau dua barang saja tidak dapat disebut inflasi kecuali bila kenaikan itu meluas (atau mengakibatkan kenaikan harga) pada barang lainnya. Kebalikan dari inflasi disebut deflasi.

Indikator inflasi

Indikator yang sering digunakan untuk mengukur tingkat inflasi adalah Indeks Harga Konsumen (IHK). Perubahan IHK dari waktu ke waktu menunjukkan pergerakan harga dari paket barang dan jasa yang dikonsumsi masyarakat.

Penentuan barang dan jasa dalam keranjang IHK dilakukan atas dasar Survei Biaya Hidup (SBH) yang dilaksanakan oleh Badan Pusat Statistik (BPS).

Kemudian, BPS akan memonitor perkembangan harga dari barang dan jasa tersebut secara bulanan di beberapa kota, di pasar tradisional dan modern terhadap beberapa jenis barang/jasa di setiap kota.

Angka / nilai inflasi berdasarkan parah tidaknya

  1. Ringan (di bawah 10% setahun)
  2. Sedang (antara 10 – 30% setahun)
  3. Berat  (antara 30 – 100% setahun)
  4. Hiperinflasi (di atas 100% setahun)

Indikator inflasi lainnya berdasarkan international best practice antara lain

1. Indeks Harga Perdagangan Besar (IHPB). Harga Perdagangan Besar dari suatu komoditas ialah harga transaksi yang terjadi antara penjual/pedagang besar pertama dengan pembeli/pedagang besar berikutnya dalam jumlah besar pada pasar pertama atas suatu komoditas. [Penjelasan lebih detail mengenai IHPB dapat dilihat pada web site Badan Pusat Statistik www.bps.go.id]

2. Deflator Produk Domestik Bruto (PDB) menggambarkan pengukuran level harga barang akhir (final goods) dan jasa yang diproduksi di dalam suatu ekonomi (negeri). Deflator PDB dihasilkan dengan membagi PDB atas dasar harga nominal dengan PDB atas dasar harga konstan.

Secara umum, inflasi dapat mengakibatkan berkurangnya investasi di suatu negara, mendorong kenaikan suku bunga, mendorong penanaman modal yang bersifat spekulatif, kegagalan pelaksanaan pembangunan, ketidakstabilan ekonomi, defisit neraca pembayaran, dan merosotnya tingkat kehidupan dan kesejahteraan masyarakat.

Pengelompokan Inflasi

Inflasi yang diukur dengan IHK di Indonesia dikelompokan ke dalam 7 kelompok pengeluaran (berdasarkan the Classification of individual consumption by purpose – COICOP), yaitu:

  • Kelompok Bahan Makanan.
  • Kelompok Makanan Jadi, Minuman dan Tembakau.
  • Kelompok Perumahan.
  • Kelompok Sandang.
  • Kelompok Kesehatan.
  • Kelompok Pendidikan dan Olah Raga.
  • Kelompok Transportasi dan Komunikasi.

Faktor penyebab inflasi

1. Adanya tekanan dari sisi supply (cost push inflation), dari sisi permintaan (demand pull inflation) dan dari ekspektasi inflasi

Faktor-faktor terjadinya cost push inflation dapat disebabkan oleh depresiasi nilai tukar, dampak inflasi luar negeri terutama negara-negara partner dagang, peningkatan harga-harga komoditi yang diatur pemerintah (administered price) dan terjadi negative supply shocks akibat bencana alam dan terganggunya distribusi.

Baca juga: Resesi Ekonomi | Resesi Global | Pengertian, Contoh, Indikator, Penyebab, Jenis, Cara Mengatasi dan Menghitung

Bencana alam untuk sementara waktu dapat menciptakan inflasi yang didorong oleh biaya dengan merusak fasilitas produksi, seperti apa yang terjadi pada kilang minyak setelah Badai Katrina.

Wabah atau pandemi virus korona dapat membuat inflasi karena selain konsekuensi kesehatan dan kesehatan manusia, itu mengarah pada krisis ekonomi yang parah. Di satu sisi, dengan mencegah orang pergi bekerja, menyebabkan mereka sakit dan mengganggu rantai pasokan, itu merupakan kejutan besar bagi produktivitas.

Kebutuhan akan jarak sosial (social distancing) telah menyebabkan pembatalan acara-acara besar, merusak industri perjalanan (tour & travel) dan menutup bisnis, restoran dan pusat perbelanjaan, yang mengarah ke guncangan permintaan negatif yang besar. Kombinasi dari kedua guncangan tersebut akan dengan cepat meningkatkan tingkat pengangguran dan memicu resesi ekonomi yang besar. Namun, penurunan permintaan dan penawaran berarti bahwa kita seharusnya tidak melihat penurunan harga dan deflasi yang terjadi selama Great Recession (Resesi Hebat) dan Great Depression (Depresi Hebat).

Baca juga: Social distancing = Pembatasan sosial dan Social distance = Jarak sosial – Perbedaan, Penjelasan dan Contoh

Menipisnya sumber daya alam akan menjadi penyebab meningkatnya inflasi yang didorong oleh biaya. Misalnya, penangkapan ikan berlebih mengurangi pasokan makanan laut, menaikkan harga.

Peraturan pemerintah dan perpajakan juga mengurangi pasokan. Misalnya, subsidi produksi etanol jagung mengurangi jumlah jagung yang tersedia untuk memberi makan orang dan hewan.

2. Kekacauan ekonomi dan politik

Situasi ekonomi dan politik di suatu negara juga mempengaruhinya. Bila suatu negara dalam kondisi yang tidak aman atau perang, harga-harga barang di negara tersebut cenderung mahal.

Pernah terjadi di Indonesia ketika ada kekacauan politik dan ekonomi pada tahun 1998. Pada masa tersebut, levelnya di Indonesia mencapai 70% padalah level inflasi yang normal berkisar antara 3 hingga 4%.

Baca juga: Krisis Ekonomi – Krisis Keuangan (Finansial) – Pengertian, Perbedaan, Tanda, Contoh, Persiapan

Penyebab terjadinya dibagi menjadi banyak faktor dan beberapa diantaranya juga terjadi di Indonesia. Secara umum, inflasi merupakan kejadian atau gejala ekonomi yang tidak bisa dihilangkan secara tuntas. Upaya-upaya yang dilakukan pemerintah biasanya hanya pada sebatas mengendalikan atau menguranginya.

3. Bertambahnya uang yang beredar

Teorinya disebabkan karena bertambahnya uang yang beredar dikemukakan oleh kaum klasik yang menyatakan bahwa ada keterkaitan antara jumlah uang yang beredar dengan harga-harga. Apabila jumlah barang tetap namun jumlah uang uang yang beredar lebih besar 2 kali lipat maka harga barang pun menjadi lebih mahal 2 kali lipat.

Jumlah uang yang beredar di masyarakat bisa bertambah apabila suatu negara menggunakan sistem anggaran defisit. Sehingga untuk menutup kekurangan anggaran tersebut, negara mencetak uang baru yang menyebabkan harga naik.

4. Campuran (Mixed inflation)

Inflasi campuran atau mixed inflation terjadi karena adanya kenaikan penawaran dan permintaan. Hal ini terjadi karena adanya ketidakseimbangan antara penawaran dan permintaan.

Ketika permintaan terhadap suatu barang atau jasa bertambah, kemudia mengakibatkan penyediaan barang dan faktor produksi menjadi turun. Sementara itu, pengganti atau substitusi untuk barang dan jasa tersebut terbatas atau tidak ada.

Keadaan yang tidak seimbang ini akan menyebabkan harga barang dan jasa menjadi naik. Inflasi jenis ini akan sangat sulit diatasi atau dikendalikan ketika kenaikan supply akan suatu barang atau jasa lebih tinggi atau setidaknya setara dengan permintaan.

5. Ekspektasi (Expected inflation)

Expected inflation atau inflasi inspektasi terjadi sebagai akibat dari perilaku masyarakat yang berpendapat bahwa kondisi ekonomi di masa yang akan datang akan menjadi lebih baik lagi.

Harapan masyarakat akan kondisi ekonomi di masa yang akan datang juga bisa menyebabkan terjadinya inflasi permintaan atau juga inflasi biaya produksi. Inflasi jenis ini tergolong sulit untuk dideteksi karena kejadiannya tidak terlalu signifikan.


Kenapa inflasi harus stabil?

Kestabilannya merupakan prasyarat bagi pertumbuhan ekonomi yang berkesinambungan yang pada akhirnya memberikan manfaat bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Oleh karena itu, pentingnya pengendaliannya didasarkan pada pertimbangan bahwa nilai inflasi yang tinggi dan tidak stabil memberikan dampak negatif kepada kondisi sosial ekonomi masyarakat.


Inflasi
Pentingnya pengendalian inflasi didasarkan pada pertimbangan bahwa inflasi yang tinggi dan tidak stabil memberikan dampak negatif kepada kondisi sosial ekonomi masyarakat.

Cara menghitung laju inflasi

Untuk mengukur tingkat harga secara makro, biasanya menggunakan pengukuran Indeks Harga Konsumen (IHK) atau Consumer Price Indeks (CPI). Indeks Harga Konsumen (IHK) dapat diartikan sebagai indeks harga dari biaya sekumpulan barang konsumsi yang masing-masing diberi bobot menurut proporsi belanja masyarakat untuk komoditi yang bersangkutan.

Indeks Harga Konsumen (IHK) merupakan presentase yang digunakan untuk menganalisis tingkat/laju inflasi. IHK juga merupakan indicator yang digunakan pemerintah untuk mengukur inflasi yang ada di Indonesia.

GNP deflaktor adalah rasio GNP nominal pada tahun tertentu terhadap GNP riil pada tahun berikut. Hal ini merupakan ukuran inflasi dari periode dimana harga dasar untuk perhitungan GNP riil digunakan sampai GNP sekarang. Perhitungan cara ini melibatkan semua barang yang diproduksi.

Indeks Harga Produsen (IHP) ini mengukur harga barang yang dibeli oleh produsen yang meliputi bahan mentah dan barang setengah jadi. IHP ini juga digunakan untuk mengukur indeks harga pada awal distribusi.

Rumus untuk menghitung IHK adalah:

IHK = Pn/Po X 100

Diketahui:

Pn = Harga sekarang

Po = Harga pada tahun dasar

Contoh:

Harga untuk jenis barang tertentu pada tahun 2005 Rp 10.000,00 per unit, sedangkan harga pada tahun dasar Rp 8.000,00 per unit maka indeks harga pada tahun 2005 dapat dihitung sebagai berikut:

Jawaban:

IHK = Rp 10.000,00/ Rp 8.000,00 X 100 = 125


Apa yang terjadi jika nilai inflasi tidak stabil?

  • Nilai / angka yang tinggi akan menyebabkan pendapatan riil masyarakat akan terus turun sehingga standar hidup dari masyarakat turun dan akhirnya menjadikan semua orang, terutama orang miskin, bertambah miskin.
  • Nilai / angka yang tidak stabil akan menciptakan ketidakpastian (uncertainty) bagi pelaku ekonomi dalam mengambil keputusan. Pengalaman empiris menunjukkan bahwa nilai / angka yang tidak stabil akan menyulitkan keputusan masyarakat dalam melakukan konsumsi, investasi, dan produksi, yang pada akhirnya akan menurunkan pertumbuhan ekonomi.
  • Tingkat nilai / angka domestik yang lebih tinggi dibanding dengan tingkat inflasi di negara tetangga menjadikan tingkat bunga domestik riil menjadi tidak kompetitif sehingga dapat memberikan tekanan pada nilai Rupiah.

Contoh dampak positif Inflasi

1. Peredaran / perputaran barang lebih cepat.
2. Produksi barang-barang bertambah, karena keuntungan pengusaha bertambah.
3. Kesempatan kerja bertambah, karena terjadi tambahan investasi.
4. Pendapatan nominal bertambah, tetapi riil berkurang, karena kenaikan pendapatan kecil.
5. Jika inflasi ringan, dapat meningkatkan pendapatan nasional dan membuat orang bergairah untuk bekerja, menabung dan mengadakan investasi.

Contoh dampak negatif Inflasi

1. Harga barang-barang dan jasa naik.
2. Nilai dan kepercayaan terhadap uang akan turun atau berkurang.
3. Menimbulkan tindakan spekulasi.
4. Banyak proyek pembangunan macet atau terlantar.
5. Kesadaran menabung masyarakat berkurang.


Cara Mengendalikan Inflasi

Metode untuk Mengontrol Inflasi

Inflasi umumnya dikendalikan oleh Bank Sentral dan / atau pemerintah. Kebijakan utama yang digunakan adalah kebijakan moneter (mengubah suku bunga). Namun, secara teori, ada berbagai alat untuk mengendalikan inflasi termasuk:

  • Kebijakan moneter – Suku bunga yang lebih tinggi mengurangi permintaan dalam perekonomian, yang mengarah pada pertumbuhan ekonomi yang lebih rendah dan inflasi yang lebih rendah.
  • Kontrol jumlah uang beredar – Monetaris berpendapat ada hubungan erat antara jumlah uang beredar dan inflasi, oleh karena itu mengendalikan jumlah uang beredar dapat mengendalikan inflasi.
  • Kebijakan sisi penawaran atau Ekonomi sisi penawaran (supply side economics) – kebijakan untuk meningkatkan daya saing dan efisiensi ekonomi, menekan biaya jangka panjang.
  • Kebijakan fiskal – tingkat pajak penghasilan yang lebih tinggi dapat mengurangi tekanan pengeluaran, permintaan, dan inflasi.
  • Kontrol upah – mencoba mengendalikan upah, secara teori, dapat membantu mengurangi tekanan inflasi. Namun, terlepas dari tahun 1970-an, sudah jarang digunakan.

Cara Mengatasi Inflasi

Usaha untuk mengatasinya harus dimulai dari penyebab terjadinya supaya dapat dicari jalan keluarnya.

Secara teoritis untuk mengatasinya relatif mudah, yaitu dengan cara mengatasi pokok pangkalnya, mengurangi jumlah uang yang beredar. Berikut ini kebijakan yang diharapkan dapat mengatasinya:

1. Kebijakan Moneter, segala kebijakan pemerintah di bidang moneter dengan tujuan menjaga kestabilan moneter untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. Kebijakan ini meliputi:

  • Politik diskonto, dengan mengurangi jumlah uang yang beredar dengan cara menaikan suku bunga bank, hal ini diharapkan permintaan kredit akan berkurang.
  • Menaikan cadangan kas, sehingga uang yang diedarkan oleh bank umum menjadi berkurang.
  • Operasi pasar terbuka, mengurangi jumlah uang yang beredar dengan cara menjual SBI.
  • Kredit selektif, politik bank sentral untuk mengurangi jumlah uang yang beredar dengan cara memperketat pemberian kredit
  • Politik sanering, ini dilakukan bila sudah terjadi hiper inflasi, ini pernah dilakukan Bank Indonesia pada tanggal 13 Desember 1965 yang melakukan pemotongan uang dari Rp.1.000 menjadi Rp.1

2. Kebijakan Fiskal, dapat dilakukan dengan cara:

  • Menaikkan tarif pajak, diharapkan masyarakat akan menyetor uang lebih banyak kepada pemerintah sebagai pembayaran pajak, sehingga dapat mengurangi jumlah uang yang beredar.
  • Mengatur penerimaan dan pengeluaran pemerintah.
  • Mengadakan pinjaman pemerintah, misalnya pemerintah memotong gaji pegawai negeri 10% untuk ditabung, ini terjadi pada masa orde lama.

3. Kebijakan Non Moneter, dapat dilakukan melalui:

  • Menaikan hasil produksi, Pemerintah memberikan subsidi kepada industri untuk lebih produktif dan menghasilkan output yang lebih banyak, sehingga harga akan menjadi turun.
  • Pengawasan harga, kebijakan pemerintah dengan menentukan harga maksimum bagi barang-barang tertentu.
  • Kebijakan upah, pemerintah menghimbau kepada serikat buruh untuk tidak meminta kenaikan upah disaat sedang inflasi.
Inflasi
Secara sederhana inflasi diartikan sebagai meningkatnya harga-harga secara umum dan terus menerus.

Bank sentral memainkan peranan penting dalam mengendalikan inflasi

Bank sentral suatu negara pada umumnya berusaha mengendalikan tingkat inflasi pada tingkat yang wajar. Beberapa bank sentral bahkan memiliki kewenangan yang independen dalam artian bahwa kebijakannya tidak boleh diintervensi oleh pihak di luar bank sentral, termasuk pemerintah.

Hal ini disebabkan karena sejumlah studi menunjukkan bahwa bank sentral yang kurang independen—salah satunya disebabkan intervensi pemerintah yang bertujuan menggunakan kebijakan moneter untuk mendorong perekonomian—akan mendorong tingkatnya yang lebih tinggi.

Bank sentral umumnya mengandalkan jumlah uang beredar dan/atau tingkat suku bunga sebagai instrumen dalam mengendalikan harga. Selain itu, bank sentral juga berkewajiban mengendalikan tingkat nilai tukar mata uang domestik.

Hal ini disebabkan karena nilai sebuah mata uang dapat bersifat internal (dicerminkan oleh tingkat inflasi) maupun eksternal (kurs). Saat ini pola inflation targeting banyak diterapkan oleh bank sentral di seluruh dunia, termasuk oleh Bank Indonesia.


Data index inflasi Indonesia

Untuk mengecek angka / nilainya mohon klik website resmi Bank Indonesia

3 Teori inflasi

1. Teori Kuantitas

Teori ini adalah teori yang tertua, tetapi dalam perkembangannya teori ini mengalami penyempurnaan oleh para ahli ekonomi Universitas Chicago, sehingga teori ini juga dikenal sebagai model kaum moneteris (monetarist models).

Teori ini menekankan pada peranan jumlah uang beredar dan harapan (ekspektasi) masyarakat mengenai kenaikan harga terhadap timbulnya inflasi.

2). Teori Keynes

Teori Keynes memiliki pandangan bahwa yang paling menentukan kestabilan kehidupan ekonomi nasional adalah permintaan masyarakat (effective demand), hal ini terkait dengan produksi dan kapasitas produksi yang tersedia.

Rendahnya kapasitas barang yang diproduksi berakibat harga barang menjadi naik, akibatnya timbul lagi inflasi.

3). Teori Strukturalis

Menurut teori ini yang mempengaruhi perekonomian ada 2 hal penting yang dapat menimbulkannya yaitu:

  • Ketidakelastisan penerimaan ekspor.
  • Ketidakelastisan penawaran atau produksi bahan makanan di dalam negeri.

Hiperinflasi | Definisi, Penyebab, Efek, Cara Mengatasi dan Contoh


Penggolongan

Berdasarkan asalnya

Berdasarkan asalnya, inflasi dapat digolongkan menjadi 2, yaitu:

  • Berasal dari dalam negeri misalnya akibat terjadinya defisit anggaran belanja yang dibiayai dengan cara mencetak uang baru dan gagalnya pasar yang berakibat harga bahan makanan menjadi mahal.
  • Inflasi dari luar negeri adalah inflasi yang terjadi sebagai akibat naiknya harga barang impor. Hal ini bisa terjadi akibat biaya produksi barang di luar negeri tinggi atau adanya kenaikan tarif impor barang.

Berdasarkan besarnya cakupan pengaruh terhadap harga (open and closed inflation)

Inflasi juga dapat dibagi berdasarkan besarnya cakupan pengaruh terhadap harga. Jika kenaikan harga yang terjadi hanya berkaitan dengan satu atau dua barang tertentu, inflasi itu disebut inflasi tertutup (Closed Inflation).

Namun, apabila kenaikan harga terjadi pada semua barang secara umum, maka inflasi itu disebut sebagai inflasi terbuka (Open Inflation). Sedangkan apabila serangan inflasi demikian hebatnya sehingga setiap saat harga-harga terus berubah dan meningkat sehingga orang tidak dapat menahan uang lebih lama disebabkan nilai uang terus merosot disebut inflasi yang tidak terkendali (Hiperinflasi).

Berdasarkan keparahannya inflasi juga dapat dibedakan:


Mengukur inflasi

Inflasi diukur dengan menghitung perubahan tingkat persentase perubahan sebuah indeks harga. Indeks harga tersebut di antaranya:

  • Indeks harga konsumen (IHK) atau consumer price index (CPI), adalah indeks yang mengukur harga rata-rata dari barang tertentu yang dibeli oleh konsumen.
  • Indeks biaya hidup atau cost-of-living index (COLI).
  • Indeks harga produsen adalah indeks yang mengukur harga rata-rata dari barang-barang yang dibutuhkan produsen untuk melakukan proses produksi. IHP sering digunakan untuk meramalkan tingkat IHK pada masa depan karena perubahan harga bahan baku meningkatkan biaya produksi, yang kemudian akan meningkatkan harga barang-barang konsumsi.
  • Indeks harga komoditas adalah indeks yang mengukur harga dari komoditas-komoditas tertentu.
  • Indeks harga barang-barang modal.
  • Deflator PDB menunjukkan besarnya perubahan harga dari semua barang baru, barang produksi lokal, barang jadi dan jasa.

Bacaan Lainnya

Unduh / Download Aplikasi HP Pinter Pandai

Respons “ohh begitu ya…” akan sering terdengar jika Anda memasang applikasi kita!

Siapa bilang mau pintar harus bayar? Aplikasi Ilmu pengetahuan dan informasi yang membuat Anda menjadi lebih smart!

Sumber: Economic HelpInvestopediaThe World Bank Group, CNBC, Economic Helps

Pinter Pandai “Bersama-Sama Berbagi Ilmu”
Quiz | Matematika | IPA | Geografi & Sejarah | Info Unik | Lainnya | Business & Marketing

Pengertian Deflasi Contoh, Jenis, Penyebab, Pengaruh, Cara Mengatasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *