Istilah Internet – Pengertian Bahasa Internet – Inggris Indonesia

10 min read

Istilah istilah Internet

Istilah Penting Tentang Internet

Istilah-istilah yang diserap dari bahasa asing karena kemajuan teknologi internet. Pada umumnya istilah internet tersebut adalah berasal dari bahasa Inggris Amerika, karena dipandang memiliki kekayaan kosakata internet yang paling luas.

Terjemahan istilah-istilah internet dan komputer seringkali menyisakan kesulitan sendiri bagi para ahli bahasa karena ilmu komputer dan internet merupakan teknologi baru yang terus menerus berkembang dan menciptakan istilah-istilah internet baru yang sebelumnya tidak pernah dikenal dalam ilmu linguistik.

Oleh karena itu istilah Internet tidak jarang terjemahan langsung suatu istilah terasa janggal untuk diucapkan maupun ditulis. Penerjemah-penerjemah harus berusaha sesetia mungkin dengan makna aslinya dengan tidak membuat padanan istilah yang tidak akan dipakai oleh pengguna-pengguna yang terbiasa dengan istilah di dalam bahasa lain. Perhatikan bahwa tidak semua istilah dalam artikel ini merupakan istilah resmi seperti yang ditetapkan pemerintah Indonesia.

 

Istilah bahasa internet

  • about = ihwal, perihal, mengenai, tentang

  • account = akun

  • admin = administrator

  • attachment = lampiran

  • bandwidth = lebar pita

  • bookmarks = tandai, beri markah, markah buku

  • blog = blogging, halaman ber-artikel

  • broadband = pita lebar, jalur lebar

  • browser = peramban, penjelajah

  • bulletin board = papan buletin

  • cache = singgahan

  • captcha = pemeriksaan keamanan untuk menghindari spam otomatis

  • carbon copy/cc (e-mail) = tembusan

  • chat = obrol, obrolan, rumpi

  • crash = bertabrakan (biasa untuk perangkat lunak/keras bermasalah)

  • collission = tabrakan data

  • connection = sambungan

  • copy = salin, kopi, ganda

  • cut = potong

  • cyberspace = ranah maya

  • database = pangkalan data, basis data

  • delay = tundaan

  • delete/del = hapus

  • device = peranti, perangkat

  • domain = ranah

  • download = unduh, ambil data, muat turun

  • edit = sunting, ubah

  • e-mail = imel, ratel / surel / surat-e (surat elektronik), posel (pos elektronik), surat digital

  • forward/fwd (e-mail) = terusan

  • hacker = peretas, pemodifikasi data, perusak sistem

  • home = beranda

  • homepage = laman

  • hosting = hosting

  • html (Hypertext Markup Language) = bahasa laman markah web

  • hyperlink = pranala

  • interference = interferensi, gangguan signal

  • install = instalasi, pasang

  • interface = antarmuka

  • keyword = kata kunci

  • lag = lambat

  • link = taut, kait, pautan, pranala

  • load = muat

  • login / log on = log masuk, masuk log, lihat sign in

  • logout / log off = log keluar, keluar log, lihat sign out

  • mailing list = milis, senarai, forum ratel

  • navigator = peremban web

  • newsgroup = kelompok warta, kelompok diskusi

  • network = jaringan

  • networking = jejaring

  • noise = derau

  • offline = luring (luar jaringan), tidak terhubung, terputus

  • online = daring (dalam jaringan), terhubung, tersambung

  • passphrase = frasa sandi, kalimat sandi

  • password = kata sandi

  • paste = tempel, rekatkan

  • preview = pratayang, pratonton, pratilik

  • internet service provider = penyelenggara jasa internet

  • save = simpan

  • scan = pindai

  • search = mencari

  • setting = setelan, pengaturan

  • server = peladen

  • share / sharing = berbagi

  • sign in / sign on = catat masuk, lihat login

  • sign out / sign off = catat keluar, lihat logout

  • site = situs

  • social media = media sosial

  • surfing = berselancar, selancar maya

  • tweet = kicauan, cericau

  • update = pemutakhiran, pembaruan

  • upload = unggah, muat naik

  • user = pengguna

  • username = nama pengguna

  • virtual reality = realitas maya

  • webpage = halaman web

  • website = situs web

  • wireless = nirkabel, radio

  • world wide web (www) = waring wera wanua

 

Istilah istilah Internet
Istilah-istilah dan pengertian bahasa Internet.

 

Pengertian Istilah Internet

ADSL – Asymetric Digital Subscriber Line

Sebuah tipe DSL dimana upstream dan downstream berjalan pada kecepatan yang berbeda.

Archive

Perkakas untuk pengindeks-an arsip yang terdapat di FTP, sehingga memungkinkan orang untuk melakukan pencarian yang spesifik. Implementasi pertama kali ditulis oleh Alan Emtage dan J. Peter Deutsch pada tahun 1990.

BITNET

Secara teknis, BITNET merupakan jaringan point-to-point “menyimpan dan meneruskan”. Dalam istilah internet, hal ini sebuah pesan email dari sebuah komputer ditransmisikan secara bertahap dari satu server ke server lainnya sampai tiba di komputer tujuan.

Bandwidth

Besaran yang menunjukkan seberapa banyak data yang dapat dilewatkan dalam koneksi melalui sebuah network. Istilah bandwidth sering anda dengar dalam gelombang atau radio. Bandwidth digunakan sebagai ukuran kemampuan sebuah jaringan dalam menteransfer data pada jangka waktu tertentu.

Banner

Adalah media informasi dalam bentuk image / gambar untuk menayangkan iklan bergambar pada sebuah webpage.

Chat

Adalah sebuah program yang diterapkan dalam sebuah jaringan komputer (termasuk internet) yang digunakan oleh user untuk mengirim dan menerima pesan dalam bentuk tulisan (ketik) secara realtime (idealnya tidak ada waktu tunggu).

Chatting

Istilah khusus yang digunakan untuk melakukan interaksi di program chat.

Client

Adalah sebuah komputer yang bertugas menerima data dan informasi yang telah diolah oleh Server yang diperlukan oleh user. Dalam istilah internet, “Client” biasanya di kendalikan / digunakan oleh seorang user (pengguna).

CGI/Perl

Bahasa komputer yang digunakan untuk membuat program interaktif di dalam sebuah webpage. Dikembangkan oleh pemakai komputer UNIX/LINUX.

Chatting

Istilah yang di gunakan saat melakukan interaksi dengan fasilitas chat. Contohnya: WhatsApp

Client

Sebuah komputer yang bertugas menerima data dan informasi yang telah diolah oleh Server yang diperlukan oleh user. Client biasanya di kendalikan / digunakan oleh seorang user.

Dial-up

Jenis Koneksi Internet yang menggunakan jaringan telephon.

Dial-up Networking

Fasilitas network yang di miliki oleh oleh sistem oprasi microsoft.

Download

Adalah sebuah proses transfer atau pengambilan data dari internet yang di simpan ke komputer.

Domain Name

Nama khusus untuk menandakan sebuah alamat web di internet.

DNS – Domain Name Service

Merupakan layanan di internet untuk jaringan yang menggunakan Tcp/IP. Layanan ini digunakan untuk mengidentifikasi sebuah komputer dengan nama bukan dengan menggunakan alamat IP (IP Adress)adalah nama khusus dan unik yang digunakan untuk penamaan situs web pada internet.

Dial-Up

Adalah jenis koneksi internet dengan menggunakan jaringan telpon.

Dial-Up Networking

Adalah fasilitas network yang dimiliki oleh sistem operasi Microsoft Windows yang dapat digunakan untuk melakukan koneksi Dial-Up, yaitu koneksi jaringan, baik jaringan komputer atau internet, dengan menggunakan fasilitas jaringan telpon.

Domain name

Adalah nama khusus dan unik yang digunakan untuk penamaan situs web pada internet.

Download

Adalah proses pengambilan atau transfer file dari sebuah situs web internet ke media penyimpanan yang terdapat di komputer Client yang dipakai oleh user.

E-Commerce

Adalah istilah istilah internet yang di pakai untuk perdagangan atau transaksi perbankan di internet.

Electronic Commerce

Electronic Commerce adalah istilah yang digunakan untuk menyatakan perdagangan atau transaksi perbankan elektronis di internet, baik Business to Business E-Commerce maupun Business to Costumer E-Commerce.

E-mail

Atau elektronic mail atau surat elektronik adalah sebuah program yang diterapkan dalam sebuah jaringan komputer (termasuk internet) yang digunakan oleh user untuk mengirimkan pesan dalam bentuk tulisan (ketik) atau gambar kepada user lain di dalam atau di luar jaringan komputer tersebut. User dapat pula menerima (receive e-mail), membalas (reply e-mail), dan meneruskan (forward e-mail) kepada user lain.

FTP

File transfer protocol adalah protokol (antarmuka) yang digunakan untuk men-transfer, mengirim atau menerima file dari internet.

Freeware

Program yang ditempatkan di-internet dan dibagikan secara gratis, setiap orang diperbolehkan mengambil file tersebut.

GIF (Grafical Interchange Format)

Suatu format file gambar. GIF mepunyai ukuran file yang kecil, sehinggah banyak yang digunakan sebagai format gambar di internet.

FAQ Frequently Asked Questions

Yaitu kumpulan pertanyaan yang sering diajukan beserta jawabannya.

Firewall

Aplikasi pengaman komputer dari aktivitas hacking.

Finger Protocol

Untuk mengetahui informasi seorang user (pengguna) di sebuah komputer.

Flame

Amukan seseorang terhadap orang lain melalui Internet. Flame biasanya dilontarkan terhadap orang yang melanggar kesopanan.

Follow

Aktifitas untuk mengikuti seseorang di internet, misalnya follow akun twitter dan instagram.

Forward

Kembali ke halaman web yang telah diakses/dibuka.

Freeware

Aplikasi yang dapat didownload dan digunakan secara gratis.

Freenet

Suatu sistem on-line yang gratis.

FTP: File transfer protocol

Adalah protokol (antarmuka) yang digunakan untuk men-transfer, mengirim atau menerima file dari internet.

Gateway

Suatu perangkat (komputer, router atau program) yang bertindak sebagai sistem perantara untuk hubungan kejaringan lain.

Gopher

Sistem informasi di internet yang disusun secara hirarkis dan terstruktur sehingga mempernudah pemakai untuk mencari dan mendapatkan informasi yang diinginkan. Dalam istilah internet, Informasi “gopher” berbasis teks dan saat ini fungsinya di gantikan oleh world wide web (www).

Googling

Melakukan Pencarian dengan mesin pencari Google.

Hacker

Adalah seorang yang ahli dalam bidang komputer, internet pada khususnya, dimana dengan keahliannya tersebut dapat menembus, merusak, serta melakukan hal-hal yang tidak diinginkan dalam suatu jaringan komputer (termasuk internet). Misalnya merusak website yang ada, merusak program yang telah di buat oleh webmaster atau administrator.

Homepage

Adalah halaman muka atau halaman utama yang ditampilkan dari sebuah website di internet, jika user memasuki alamat site tersebut pada webbrowser.

HTML: Hyper Text Markup Language

Adalah bahasa komputer yang digunakan untuk membuat sebuah halaman webpage.

Http:// : http atau Hyper Text Transfer Protocol

Adalah kode yang dituliskan pada awal site, untuk menjelaskan pada program webbrowser bahwa protokol (antarmuka) yang digunakan adalah http.

Internet Explorer

Program komputer yang digunakan untuk dapat menampilkan halaman-halaman yang ada pada sebuah website di internet, yang dibuat oleh Microsoft Corp.

Internet-TV

Adalah sebuah TV yang dimodifikasi untuk dapat digunakan sebagai media / alat untuk berkomunikasi dan berinteraksi melalui internet.

Intranet

Sumber daya informasi yang digunakan untuk kepentingan internal dari suatu instansi atau perusahaan dengan menggunakan jaringan komputer yang ada.

Intranet

Sumber daya informasi yang digunakan untuk kepentingan internal dari suatu instansi atau perusahaan dengan menggunakan jaringan komputer yang ada.

Internet Explorer

Program komputer yang digunakan untuk dapat menampilkan halaman-halaman yang ada pada sebuah website di internet, yang dibuat oleh Microsoft Corp.

Internet-TV

Sebuah TV yang dimodifikasi untuk dapat digunakan sebagai media / alat untuk berkomunikasi dan berinteraksi melalui internet.

ISP (Internet Service Provider)

ISP berfungsi sebagai penyedia jasa layanan koneksi internet. Dalam istilah internet, jika kita igin komputer kita terhubung ke internet, maka kita harus menghubungkan komputer kita ke sebuah ISP yang menyediakan jasa pelayanan penyedia jaringan internet.

JPEG (Joint Photografic Experts Group)

Selain GIF, JPEG merupakan file gambar yang banyak digunakan diiternet, JPG mempunyai ukuran file yang lebih kecil.

Login

Otorisasi yang dilakukan oleh seorang user dengan memasukkan username dan password di dalam sebuah jaringan komputer (termasuk internet), program interaksi, atau surat elektronik (e-mail).

Logoff

Tidak melanjutkan kembali atau keluar dari sebuah sebuah jaringan komputer (termasuk internet), program interaksi, atau surat elektronik (e-mail).

Lycos

Adalah search engine di internet yang dapat digunakan oleh user untuk mencari. http://www.lycos.com

Malware kepanjangan dari Malicious Software

Program yang biasanya digunakan untuk mencari kelemahan suatu software dan biasanya merusak software dalam komputer Anda. Dalam istilah internet, malware adalah perangkat lunak yang dapat merusak sistem dari perangkat lunak, yang tidak menutup kemungkinan dalam jangka panjang dapat merusak perangkat keras.

Modem

Adalah alat komunikasi tambahan yang digunakan oleh komputer / notebook agar bisa melakukan koneksi dengan jaringan komputer lain, internet misalnya.

Navigator (peremban web)

Program komputer yang digunakan untuk dapat menampilkan halaman-halaman yang ada pada sebuah website di internet. Contohnya Netscape yang dibuat oleh Netscape Corp yang dibeli oleh perusahaan www.aol.com milik Amazon.

Navigator Safari (peremban web Safari)

Adalah sebuah peramban web buatan Apple Inc. yang awalnya ditujukan khusus bagi sistem operasi Mac OS. Safari dipasang bersama Mac OS X dan merupakan peramban web bawaan di sistem operasi tersebut sejak Mac OS X v10.3. Sebelumnya dari tahun 1997 hingga 2003, Mac OS X menggunakan Internet Explorer for Mac sebagai peramban web bawaan. Pada 11 Juni 2007, versi pratayang untuk Windows baik yang cocok untuk Windows XP dan Windows Vista dari Safari diperkenalkan pada Muktamar Pengembang Sedunia Apple di San Francisco.

Netscape Navigator

Program komputer yang digunakan untuk dapat menampilkan halaman-halaman yang ada pada sebuah website di internet, yang dibuat oleh Netscape Corp. Password : kode rahasia yang digunakan oleh user untuk dapat mengotorisasikan username yang dia miliki untuk dapat semasuki sebuah jaringan komputer (termasuk internet), program interaksi, atau surat elektronik (e-mail).

Offline

Terputus atau tidak terhubung kedalam suatu jaringan.

Online

Terhubung kedalam suatu jaringan.

Password

Kode rahasia yang digunakan oleh user untuk dapat mengotorisasikan username yang dia miliki untuk dapat semasuki sebuah jaringan komputer (termasuk internet), program interaksi atau surat elektronik (e-mail) dan yang sering disebut juga sebagai PIN untuk kartu ATM bank atau kartu kredit. Klik disini untuk mengetahui Cara Memilih Kata Sandi Yang Aman | Contoh Kata Sandi Password Terbaik dan Terburuk.

Phising

Tindakan kejahatan di internet yang memperdaya korbannya dengan membuat suatu situs mirip dengan aslinya untuk mendapatkan data pribadi korban.

Plugin

Program khusus yang dapat di tambahkan pada program webbrowser dimana dapat membantu webbrowser untuk dapat menampilkan animasi, program interaksi, 3D object, tertentu dengan baik.

POP (Post Office Protocol)

Protocol yang digunakan untuk mengambil e-mail yang disimpan di server di internet atau sebuah ISP.

Protokol

Aturan-aturan yang ada untuk untuk melakukan tugas tertentu, misalnya, di Internet ada protokol untuk mengirimkan pesan ke komputer lain, ada protokol yang mengirimkan emai dan sebagainya.

Script

Adalah kumpulan perintah yang disusun dalam bahasa komputer tertentu (Java, VisualBasic, CGI/Perl) untuk melakukan sebuah program interaktif atau animasi dalam sebuah webpage.

Search Engine

Adalah sebuah program di internet (website tertentu) yang digunakan untuk mencari informasi tertentu yang di perlukan oleh user. Misalnya : Yahoo, Bing, Lycos, Altavista (dibeli oleh Yahoo), Excite, Qwant dan lainnya. Dalam istilah internet, search engine adalah mesin pencari web.

Spam

Pesan berupa e-mail masal yang tidak kita inginkan, bisa berup pesan tak berarti atau iklan yang kurang bermanfaat dari pihak yang tidak dikenal.

Spammer

Dalam istilah internet, spammer adalah orang yang mengirim junk mail atau spam.

Spoofing

Merupakan sebuah teknik serangan melalui authentifikasi suatu sistem ke sistem lainnya dengan menggunakan paket-paket tertentu. Biasanya spoofing dilakukan dengan cara membuat situs web tiruan berdasarkan sebuah web.Upload : adalah proses pengiriman atau transfer file dari media penyimpanan yang terdapat di komputer Client yang dipakai oleh user ke sebuah situs web di internet.

Spyware

Program yang dirancang untuk mengintip isi komputer dan aktivitas seseorang saat berkomputer, dan hasil dari intipan akan dikirim kepada pihak yang mengontrol program tersebut. Program ini juga bisa mengintip isi PC yang dimasukinya.

Script

Adalah kumpulan perintah yang disusun dalam bahasa komputer tertentu (Java, VisualBasic, CGI/Perl) untuk melakukan sebuah program interaktif atau animasi dalam sebuah webpage.

Search Engine

Sebuah fasilitas di internet (website tertentu) yang digunakan untuk mencari informasi tertentu yang di perlukan pengguna.

Server

Adalah sebuah komputer yang bertugas melayani pembagian serta pengolahan informasi yang diperlukan oleh Client. Server biasanya di kendalikan oleh seorang admin

Server

Adalah sebuah komputer yang bertugas melayani pembagian serta pengolahan informasi yang diperlukan oleh Client. Server biasanya di kendalikan oleh seorang admin.

Upload

Adalah suatu proses pengiriman atau transfer file dari media penyimpanan yang terdapat di komputer Client yang dipakai oleh user ke sebuah situs web di internet.

User

Pemakai atau pengguna dalam sebuah jaringan komputer (termasuk internet), program interaksi, atau surat elektronik (e-mail).

jenis virus komputer
Jenis Virus Komputer

Virus komputer

Adalah program tersembunyi yang dapat ‘menebeng’ atau ‘membonceng’ pada program lain yang terdapat pada internet, atau pada surat elektronik, yang sangat merugikan user dan admin, dimana program tersebut dapat merusak program lain yang dimiliki oleh user di komputernya, dan juga dapat merusak program interaksi yang terdapat pada situs web yang sedang di maintain oleh admin.

VisualBasic

Bahasa komputer yang digunakan untuk membuat program interaktif di dalam sebuah webpage. Dikembangkan oleh perusahaan Microsoft Corp.

Voice-mail

Sama seperti halnya dengan e-mail akan tetapi yang dikirimkan bukan berupa teks, melainkan berupa suara.

WAP: Wireless Application Protocol

Wireless Application Protocol, adalah fasilitas pada handphone yang dapat digunakan untuk menjalankan aplikasi tertentu yang terhubung dengan internet. Dengan WAP kita dapat menggunakan internet tidak saja untuk menerima dan mengirim handphone, bahkan untuk kalender, jadwal, serta gambar. Dengan WAP kita juga dapat menggunakan internet tidak saja untuk menerima dan mengirim handphone, bahkan untuk kalender, jadwal, serta gambar.

Web browser

Program komputer yang digunakan untuk menampilkan webpage. Contoh web browser : netscape navigator, internet explorer, safari dan lain-lain.

Webmaster

Seorang yang bertanggungjawab untuk membuat dan memelihara situs web yang bersangkutan.

Web page

Adalah halaman yang dapat ditampilkan di sebuah website di internet, yang dapat menampilkan, teks, gambar, bahkan suara, animasi dan video.

Website

Adalah sebuah kumpulan halaman (webpages) yang di awali dengan halaman muka (homepage) yang berisikan informasi, iklan, serta program interaksi.

www : world wide web adalah istilah yang digunakan dalam internet untuk awal.

 

Bacaan Lainnya

 

Unduh / Download Aplikasi HP Pinter Pandai

Respons “Ooo begitu ya…” akan lebih sering terdengar jika Anda mengunduh aplikasi kita!

Siapa bilang mau pintar harus bayar? Aplikasi Ilmu pengetahuan dan informasi yang membuat Anda menjadi lebih smart!

                       

Pinter Pandai “Bersama-Sama Berbagi Ilmu”
Quiz | Matematika | IPA | Geografi & Sejarah | Info Unik | Lainnya


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *